Sebuah Kisah di Jalan Raya

Pak Mono hidup sederhana bersama istri dan ketiga putrinya yang masih kecil. Mereka sudah terbiasa untuk pergi sekeluarga mengendarai sepeda motor. Satu sepeda motor ditumpangi lima orang. Anak-anak Pak Mono pun tak memakai helm. Meski sudah berulang kali diingatkan para tetangga, namun Pak Mono mengentengkannya. Suatu hari saat jalanan licin, Pak Mono kehilangan keseimbangan. Mereka sekeluarga jatuh dari sepeda motor dan dilarikan ke rumah sakit. Sayangnya, anak-anak Pak Mono terluka parah dan harus dioperasi.

Komik 'Sebuah Kisah di Jalan Raya' memberikan peringatan kepada masyarakat tentang bahaya mengendarai motor lebih dari satu orang. Aturan kapasitas penumpang sepeda motor yang benar adalah hanya dua orang. Namun hingga saat ini, masih banyak orang yang melanggar aturan-aturan berkendara itu. Oleh karena itu melalui komik ini, Pendidikan.id menghimbau masyarakat agar lebih memperhatikan keselamatan diri saat berkendara.